Faktagarut.id || (GARUT).- Merasa diabaikan, penasehat Komunitas Cipanas Loop. Dodi Gustari A.Md mengaku kecewa terhadap pengurus Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Garut. Hal itu disampaikan ia lantaran kegiatan even balap sepeda yang digelar Komunitas Sepeda Cipanas Loop di Milangkala ke-1 tidak dihadiri Pengurus atau perwakilan dari KONI Garut.
Padahal kata Dodi pihak panitia pelaksana sudah melakukan tahapan-tahapan agar event terbuka balap sepeda yang diikuti pembalap dari berbagai daerah yang ada di Jawa Barat, DKI Jakarta dan Pekalongan, Jawa Tengah dan beberapa daerah lainnya itu bisa dihadiri langsung oleh KONI Garut selaku Induk Organisasi Olahraga di kabupaten Garut.
“ Saya sebagai penasehat Komunitas Cipanas Loop sangat menyayangkan, Induk Organisasi KONI Garut tidak bisa hadir ke sini, padahal surat undangan sudah disampaikan, bahkan saya tadi malam melakukan upaya komunikasi, konfirmasi agar dari pihak pengurus KONI bisa hadir untuk membuka secara langsung kegiatan ini, tapi sayang hampir tidak seorangpun dari pengurus KONI Garut yang datang,” ujar Dodi disela-sela kegiatan even yang dilaksanakan di Jalan Ibrahim Adjie, Kecamatan Tarogong Kaler. Sabtu (28 Januari 2023).
Kata ia, meski tidak dihadiri pengurus KONI, pihaknya bersyukur lantaran Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga Kabupaten Garut bisa menyempatkan diri hadir dalam kesempatan tersebut.
“ Alhamdulillah. Pak Kadispora tadi sempat datang, meskipun kita tau beliau banyak sekali acara tapi bisa menyempatkan untuk datang,” katanya
Sambung Dodi, even yang dianggap sangat penting untuk melahirkan bibit-bibit atlet muda dikabupaten Garut untuk bisa berprestasi nantinya ditingkat nasional maupun internasional tentu harus ada dukungan dari induk organisasi KONI. Makanya dengan ketidak hadiran pengurus KONI yang tanpa alasan seperti saat ini. Saya anggap KONI kurang dalam perhatian.
“ Justru yang saya sayangkan itu, karena tidak ada alasan atau pemberitahuan seperti apa? sehingga tidak ada yang bisa hadir, jadi wajar kalau saya menilai KONI kurang perhatian,” Cetusnya
Sementara, Humas Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Garut Agus Abar, saat dihubungi Faktagarut.id terkait ketidak hadiran pihak pengurus KONI dalam kegiatan even yang digelar Komunitas Sepeda Cipanas Loop di Milangkala ke-1 menyampaikan. Ketua KONI Garut tidak bisa hadir sehingga mendisposisikan undangan tersebut melalui Sekertaris Umum dan Kabid Sapras.
“ Karena tidak bisa menghadiri Pak Ketua KONI dari pertama menerima surat, dikarenakan beliau ada keperluan di luar kota maka mendisposisikan kepada Pak Sekum dan Pak Kabid Sapras. Tapi saatnya tiba Pak Sekum mendadak ada giat Partai yang tidak bisa ditinggalkan dan Pak Kabid Sapras pun mendadak harus berangkat ke Luar Kota karena ada urusan dengan Sekolah Anaknya,” Tulis ia
Sambung ia, pada saat waktu yang bersamaan pimpinan yang lain ada kegiatan yang sudah dijadwalkan jauh-jauh hari.
“ Pimpinan yang lain pada waktu bersamaan ada kegiatan yang bentrok yang sudah dijadwalkan jauh-jauh hari salah satunya kegiatan Muskab PELTI, jadi mohon maaf ketidak hadiran KONI dikegiatan even yang digelar komunitas sepeda cipanasloop di Milangkala ke-1 sama sekali tidak ada niatan disengaja. Awalnya semua direncanakan akan hadir,” Pungkasnya. (Indra R)
Editor : Thio Alli