21.9 C
Garut
Selasa, Januari 14, 2025

DPP FPPG Ancam Bakal Melakukan Aksi Ke PT Telkom Area Garut

Faktagarut.id || GARUT.- Lantaran hasil Kesepakatan Audensi bersama DPRD Garut dan juga Dinas terkait tidak diindahkan oleh pihak Ketiga Mitra PT. Telekom area Garut. Ketua Umum Dewan Pimpinan Pusat Forum Pemuda Peduli Garut (DPP FPPG) Asep Nurjaman, Ancam Bakal melakukan Aksi dan audensi ke PT.Telkom Area Garut.

Kata Asep. Menindak lanjuti hasil audensi yang difasilitasi Komisi II DPRD Garut, Bersama Dinas terkait juga menghadirkan PT Telkom Garut, pada 31 Juli 2023 kemarin. Disepakati dalam berita acara, untuk dihentikan terlebih dahulu kegiatan penggalian fiber optik.

“ Kemarin hasil audensi yang disepakati bersama untuk dijadikan bahan dan tindak lanjut diantaranya, kegiatan penggalian fiber optik dihentikan terlebih dahulu per tanggal 1 Agustus 2023 ini. Sampai bekas galian fiber optik yang sudah digali dan dipasang fiber optik diperbaiki kembali seperti semula. Akan tetapi fakta dilapangan, pekerjaan penggalian yang dilakukan oleh pihak ketiga mitra PT.Telkom saat ini masih dilakukan. Sehingga jelas hal ini sudah mencederai kesepakatan bersama,” Ucap pria yang akrab disapa Asep Encuy melalui Wats’app pribadinya. Selasa (1 Agustus 2023) sore.

Kata ia, dengan tidak diindahkannya hasil kesepakatan bersama tersebut. Pihaknya mengancam akan melakukan aksi dan audensi dengan pihak PT.Telkom cabang Garut.

“ Kami akan melayangkan surat permohonan untuk melakukan Aksi dan audensi ke PT Telkom Garut, terkait hal itu, karna hasil informasi dilapangan, saat ini masih melakukan penggalian dan itu jelas mencederai hasil kesepakatan bersama yang dituangkan dalam berita acara audensi kemarin,” tegasnya.

Hingga berita ini diterbitkan belum ada keterangan resmi dari pihak PT Telkom Garut ataupun pihak Ketiga rekanan PT Telkom yang saat ini melakukan aktivitas pekerjaan galian disejumlah tepian jalan. (***)

Editor : Indra R

(Foto gabungan Screenshot yang dikirim melalui WhatsApp)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

- Advertisement -
- Advertisement -
- Advertisement -

Latest Articles